THIS IS MY SANCTUARY

RESUME 1

Arti Penting Organisasi Dalam Bermasyarakat


Manusia adalah makhluk sosial. Setiap manusia membutuhkan manusia lain untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Dalam memenuhi kebutuhannya manusia juga membutuhkan suatu wadah/tempat untuk mencapai suatu tujuan yang sama. Wadah inilah yang sering disebut organisasi. Organisasi adalah bentuk kerja sama untuk mencapai suatu tujuan bersama.

Organisasi yang baik harus memiliki visi dan misi yang jelas, harus ada pimpinan agar sebuah organisiasi dapat berjalan dibawah kordinasi, perintah, dan pengawasan yang tepat. harus ada pembagian tugas yang jelas, dan memiliki tanggung jawab.

Organisasi mempunyai peranan penting dalam masyarakat yaitu untuk menyalurkan ide para anggota masyarakat yang tergabung dalam organisasi tersebut. Selain itu dengan adanya organisasi, masyarakat dimudahkan dalam hal menyalurkan suara, memusyawarahkan suatu kegiatan, dan memecahkan suatu masalah secara bersama - sama.

Organisasi juga dapat membantu dalam hal mendukung proses sosialisasi di sebuah lingkungan masyarakat, tempat pengontrolan terhadap suatu kebijakan dan kerja dari sebuah pemerintahan yang sedang berjalan.

Organisasi yang tercipta di dalam bermasyarakat itu sangat beraneka ragam,  dari ruang lingkup yang besar (terdiri dari banyak orang yang mempunyai tujuan besar) sampai ke ruang lingkup yang kecil(hanya terdiri dari beberapa orang saja yang biasanya baru memiliki tujuan yang relatif  masih sedikit) dan dari yang positif sampai negatif.

0 Komentar untuk "RESUME 1"

Peraturan Dalam Berkomentar :
[+] Marilah Kita Budayakan Berkomentar Sesudah Membaca Artikel.
[+] Dilarang Menghina, Promosi Atau Iklan.
[+] Dilarang Berkomentar Yang Mengandung Unsur Porno, Spam, Sara.
[+] Budayakan Berkomentar Dengan Sopan Dan Bijak.

Back To Top